Hot Topics » Pakistan Swat valley Sri Lanka conflict Abortion Barack Obama India Lausanne Movement

Warung Kopi Non-Muslim di Aceh Diminta Tutup Selama Puasa

Ariza Samuel
Reporter Kristiani Pos

Posted: Sep. 02, 2009 13:16:31 WIB

Para ulama di Aceh minta pemerintah menutup warung kopi berlabel khusus untuk warga non-muslim di kawasan Peunayong, Kota Banda Aceh karena dinilai dapat merusak suasana Puasa.

"Kami mengimbau semua pihak agar tetap memelihara kerukunan umat beragama yang telah berjalan baik di Aceh. Keberadaan warkop berlabel khusus non-muslim itu sangat menganggu perasaan kami," kata Sekjen Himpunan Ulama Dayah Aceh (HUDA), Tgk Faisal Aly di Banda Aceh, Senin, seperti diberitakan Antara.

Ia mengatakan untuk warga Aceh non-muslim, rutinitas seperti makan dan minum tidak dilarang, namun harus ditempat tertutup. "Itu sebagai upaya kita bersama memelihara kerukunan umat beragama. Kami mengimbau warga non-muslim tetap menghormati masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa," katanya.

Faisal menjelaskan banyak kalangan masyarakat mempertanyakan keberadaan salah satu warkop berlabel khusus non-muslim yang buka pada siang hari, saat umat Islam menjalankan ibadah puasa Ramadhan 1430 Hijriyah.

"Informasi penangkapan warga beragama Islam di warkop yang menempel pengumuman khusus untuk non-muslim itu telah menguatkan penafsiran diantaranya adalah sebuah bentuk pelecehan bagi Islam. Karena itu, warkop tersebut harus ditutup," katanya.

Oleh karena itu, ia juga mempertanyakan kenapa warkop dengan menempel tulisan khusus dibuka untuk non-muslim tersebut bisa beroperasi di Aceh pada siang hari bulan puasa Ramadhan.

"Kita sudah sepakat bahwa tidak boleh ada pedagang yang menjual makanan dan minuman serta restoran pada siang hari selama Ramadhan, tapi kenapa warkop tersebut bisa beroperasi," ujar Faisal.

Permintaan agar warkop tersebut segera ditutup, katanya menambahkan bukan berarti tidak menghargai hak-hak minoritas di Aceh. "Warga non-muslim di Aceh masih banyak alternatif lain untuk memenuhi kebutuhan makan dan minumnya saat umat Islam menjalankan ibadah puasa," katanya.

Next Story : Pengungsi Gempa di Jawa Barat Membutuhkan Tenda, Selimut, dan Makanan

More news in society

Pemerintah dan DPR Sepakat Kuatkan Undang-undang Terorisme

Pemerintah dan DPR sepakat mengamandemen Undang-undang Nomor 15 Tahun 2003 tentang Tindak Pidana Terorisme agar penanganan teror yang semakin kompleks dapat diselesaikan secara maksimal dan efektif. ...

Terpopuler

Headlines Hari ini